Kepada Yth, seluruh Pelanggan On fashion
Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengunjung webstore, pelanggan setia On fashion yang tetap senantiasa setia berbelanja produk barang, serta tak lupa juga kami ucapkan banyak-banyak terima kasih kepada EasyStore yang telah memfasilitasi kami sebagai pengelola On fashion sejak 2017 hingga saat ini.
Di tahun 2020 ini tepatnya pada bulan April, kami dari pihak On fashion telah melakukan pembenahan terutama pada pengelompokan jenis barang serta menghapus seluruh katalog produk sebelumnya. Hal ini guna menyegarkan halaman webstore serta memudahkan pengunjung untuk berselancar mencari produk yang diperlukan dan semoga dengan perubahan tersebut akan membawa pengalaman berbelanja pengunjung yang lebih menyenangkan sehingga menambah kepercayaan diri kami selaku pengelola untuk dapat berbisnis dengan anda kembali.
Kami akan terus menerus berupaya untuk dapat memaksimalkan pelayanan kepada para pelanggan On fashion secara berkesinambungan, hal yang paling penting adalah masukan baik berupa kritik maupun saran dari anda sebagai pengunjung dan pelanggan setia kami karena tanpa itu semua On fashion tidak akan dapat terus ada hingga saat ini dan untuk waktu yang akan datang.
Dan akhirnya kami ucapkan selamat berbelanja, sekali lagi kami ucapkan terima kasih.